
Setiap mengecek nilai google pagerank, tak sedikit waktu kita luangkan untuk mencoba google pagerank prediction tool, sebuah tool online untuk mengecek prediksi google pagerank di update selanjutnya.
Banyak tool yang dapat kita manfaatkan untuk melakukan pengecekan terhadap prediksi google pagerank diantaranya seperti tool dari
Ablewise
Lalu bagaimana untuk memperoleh hasil prediksi google pagerank yang lebih akurat ?
Menjawab hal tersebut, sebenarnya kita dapat kembali kepada diri kita sendiri. Yang tahu lebih jauh tentang blog kita adalah kita sendiri. Jadi intinya, kita sendiri dapat memprediksikan nilai google pagerank di update selanjutnya. Hanya saja sebagian besar dari kita tidak percaya diri dan cenderung menggantungkan harapan pada tool online yang ada.
Bagi kita yang ingin mencoba meraba – raba sendiri berapakah kira – kira nilai google pagerank blog kita, silahkan simak beberapa hal di bawah ini.
Berikut cara untuk melakukan prediksi terhadap nilai google pagerank untuk update berikutnya :
Evaluasi Backlink
Dari banyaknya backlink yang telah kita dapatkan, ada baiknya kita melakukan evaluasi terhadap beberapa blog yang sekiranya memberikan sumbangsih backlink bagi blog kita. Lakukan pengecekan backlink di blog tersebut.>> Masih di approve
Pastikan bahwa kometar kita masih terapprove di blog tersebut dan jangan lupa pastikan pula link tersebut berupa live link yang mengarah pada blog kita dan bukannya redirect linkmaupun link yang dibuat melalui javascript.Untuk kita yang sering meninggalkan jejak di blog sahabat blogger lainnya melalui komentar, jangan lupa selalu perhatikan rambu – rambu berkomentar secara umum dan buatlah komentar yang baik dan berkualitas supaya tidak ada rasa was – was suatu saat komentar kita akan di anggap spam oleh sang pemilik blog yang mengakibatkan komentar kita tidak pernah di approve lagi. Bila komentar sahabat blogger ternyata tak di approve, Insya Allah masih dapat kita berkomentar disana tapi dengan catatan kita harus membuat komentar yang lebih baik dari sebelumnya supaya mendapat persetujuan dari empunya.
>> Cek setting komentar
Jangan lupa juga kita lakukan pengecekan terhadap setting komentar pada blog dofollow dimana kita pernah berkomentar disana. Sekiranya masihkah berupa dofollow atau setting telah berganti dengan nofollow…>> Amati jumlah komentar
Setipa komentar akan membuat satu outbound link, sebuah vote menuju ke luar halaman. Bila pada blog tertentu memiliki jumlah komentar yang cukup banyak maka persentase nilai vote tersebut akan semakin kecil bagi blog kita. Karena itu amati pula jumlah komentar pada blog yang kita komentari sebelumnya. Bila komentar tersebut melebihi 1000 komentar maka backlink yang kita dapatkan kualitasnya tidak akan bagus dan lebih baik backlink tersebut tidak kita hitung sebagai salah satu backlink untuk blog kita.History Google Pagerank
Dalam memprediksikan nilai google pagerank untuk update berikutnya, perkiraan tersebut dapat mengacu pula dari perolehan google pagerank di update sebelumnya seperti pada update google pagerank di bulan November dan Agustus kemarin.Bila pagerank blog cenderung menurun, akan sangat riskan bagi blog kita. Dalam kondisi ini blog akan lebih mudah mengalami penurunan pagerank.
Bila pada update sebelumnya pagerank blog tetap sama maka blog tidak akan mudah turun peringkatnya dan mungkin bila kita berhasil memaksimalkan perolehan backlink ada kemungkinan blog dapat terangkat ke peringkat di atasnya pada update berikutnya nanti.
Outbound Link dan Inbound Link
Salah satu faktor yang mempengaruhi google pagerank adalah jumlah outbound link dan juga inbound link pada blog kita. Dengan menganalisa banyaknya jumlah outbound link dan inbound link yang terdapat pada blog, kita dapat menggunakannya sebagai salah satu pertimbangan untuk mendapatkan prediksi google pagerank di update selanjutnya.Jumlah Backlink
Sebenarnya jumlah backlink yang banyak tidak dapat dijadikan acuan dalam memprediksi pagerank blog kita sebab ini semua dipengaruhi oleh kualitas pada masing – masing backlink yang kita dapatkan. Misal, 1000 backlink tidak akan lebih baik dari 100 backlink dofollow dari halaman berpagerank tinggi yang masih dalam satu niche yang sama.Namun mengacu pada perolehan pagerank sebelumnya ( untuk blog yang telah memperoleh pagerank di update sebelumnya ) ,misal blog mendapat PR3, untuk mencapai pagerank yang lebih tinggi yaitu PR4 maka backlink yang harus diperoleh jumlahnya tiga kali lipat dari saat kita mendapatkan backlink untuk mencapai PR3 dengan catatan backlink tersebut memiliki kualitas yang tak lebih buruk dari backlink saat kita memperoleh PR3.
Sebagai gambaran silahkan lihat gambar dibawah.

Dari beberapa hal di atas semoga dapat membantu kita mendapatkan gambaran, berapa kira – kira pagerank blog kita. Bila ada tambahan, sanggahan maupun tanggapan untuk posting ini, silahkan sahabat blogger memberikan komentarnya
Semoga ulasan tentang Cara Melakukan Prediksi Google Pagerank Sendiri bisa bermanfaat... Read More..